Projek Pribadi Hari ini
MENGGUNAKAN TENAGA DARI KONTRADIKSI DALAM DIRI
Sahabatku yang terkadang terkoyak oleh kontradiksi di dalam dirinya, katakanlah ini sebagai kalimatmu sendiri...
Tuhanku Yang Maha Damai,
Kini ku mengerti, aku menjadi jiwa yang damai, bukan karena aku berhasil memadamkan semua kontradiksi di dalam diriku.
Tapi karena aku justru menggunakan kegelisahan hatiku untuk menjadikanku lebih sabar dan lebih mengerti maksud di balik kesulitan yang kau hamparkan sebagai jalan naikku.
Adalah wajar bagiku untuk menginginkan kebesaran tapi tergalaukan oleh kurangnya kemampuan, untuk merencanakan yang besar tapi berkecil hati dengan kurang tanggapnya kehidupan, atau ingin tetap berupaya tapi merasa letih dengan tidak sesuainya kenyataan dengan harapanku.
Tapi, Tuhanku, aku ingin bebas dari keraguan mengenai hakku untuk berhasil.
Aku ingin melayang bebas dalam harapan yang besar mengenai hakku untuk menjadu pribadi yang damai dalam kemapanan dan berbahagia dalam kesejahteraan.
Tuhanku,
Restuilah kesungguhanku hari ini, untuk menggunakan tenaga dari kontradiksi di dalam diriku, untuk menjadi yang tegas memulai pekerjaanku, yang tabah menghadapi kesulitan, dan yang mensyukuri hasil apa pun yang Kau tetapkan sebagai imbalanku.
Aku mohon Engkau mendamaikanku, atau menggelisahkanku dengan kesulitan yang memuliakanku.
Sejahterakanlah jiwa yang hanya berharap kepadaMu ini.
Tuhan, aku mohon.
Damaikan, bahagiakan, dan sejahterakanlah aku.
Aamiin..
MENGGUNAKAN TENAGA DARI KONTRADIKSI DALAM DIRI
Sahabatku yang terkadang terkoyak oleh kontradiksi di dalam dirinya, katakanlah ini sebagai kalimatmu sendiri...
Tuhanku Yang Maha Damai,
Kini ku mengerti, aku menjadi jiwa yang damai, bukan karena aku berhasil memadamkan semua kontradiksi di dalam diriku.
Tapi karena aku justru menggunakan kegelisahan hatiku untuk menjadikanku lebih sabar dan lebih mengerti maksud di balik kesulitan yang kau hamparkan sebagai jalan naikku.
Adalah wajar bagiku untuk menginginkan kebesaran tapi tergalaukan oleh kurangnya kemampuan, untuk merencanakan yang besar tapi berkecil hati dengan kurang tanggapnya kehidupan, atau ingin tetap berupaya tapi merasa letih dengan tidak sesuainya kenyataan dengan harapanku.
Tapi, Tuhanku, aku ingin bebas dari keraguan mengenai hakku untuk berhasil.
Aku ingin melayang bebas dalam harapan yang besar mengenai hakku untuk menjadu pribadi yang damai dalam kemapanan dan berbahagia dalam kesejahteraan.
Tuhanku,
Restuilah kesungguhanku hari ini, untuk menggunakan tenaga dari kontradiksi di dalam diriku, untuk menjadi yang tegas memulai pekerjaanku, yang tabah menghadapi kesulitan, dan yang mensyukuri hasil apa pun yang Kau tetapkan sebagai imbalanku.
Aku mohon Engkau mendamaikanku, atau menggelisahkanku dengan kesulitan yang memuliakanku.
Sejahterakanlah jiwa yang hanya berharap kepadaMu ini.
Tuhan, aku mohon.
Damaikan, bahagiakan, dan sejahterakanlah aku.
Aamiin..
Sumber: Mario Teguh [MTSuperClub]
Comments
Post a Comment